Hadiri Pelantikan PABPDSI Loa Janan, Bupati Pertimbangkan Kenaikan Insentif

Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah menghadiri Pelantikan Pengurus Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kecamatan Loa Janan Masa Bakti 2022-2028, Selasa (12/7/2022) di BPU Desa Batuah Kecamatan Loa janan.
Dalam laporannya, Sekretaris PABPDSI Kutai Kartanengara Iskandar mengatakan bahwa kehadiran PABPDSI merupakan penguat dari peran BPD dimasing-masing desa, sehingga dapat berkontribusi dalam memajukan pembangunan daerah sesuai kewenangan dan ketentuan perundangan berlaku,” katanya.
“Peran PABPDSI ini sangatlah penting sebagai bagian dari sinergitas antara BPD dan Pemdes. Saya mengusulkan kepada bupati Kukar Edi Damansyah agar meningkatkan kesejahteraan para pengurus BPD hingga dusun melalui pemberian insentif,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah dalam kesempatan tersebut memberikan ucapan selamat kepada pengurus PABPDSI Loa Janan yang diketuai oleh H Bayan. “Lembaga PABPDSI ini bagian dari penguatan sinergitas keberadaan BPD dimasing-masing desa yang memiliki tugas yang saling melengkapi sehingga pemerintahan desa dapat berjalan dengan baik,” katanya.
Bupati juga berharap keberadaan PABPDSI Loa Janan selaras dan sinergitas dengan APDESI serta pemerintah daerah bersama-sama membangun untuk kemajuan desa sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. “PABPDSI Loa Janan merupakan alat kontrol di dalam pemerintahan desa, tentu saja keberadaannya dapat memperkuat BPD sehingga dapat optimal dalam pembangunan desa, terutama dalam proses perencanaan dan pengawasan roda pemerintahan di desa,” jelasnya.
Ditambahkan Edi Damansyah apa yang diusulkan oleh PABPDSI terkait insentif bagi pengurus, BPD hingga Dusun akan menjadi perhatian pemerintah daerah. “Uruslah rakyat sesuai fungsi masing-masing, jangan sampai lupa kepada masyarakat yang telah memberikan amanah, cerdaskan masyarakat. Insya Allah sepanjang PABPDSI tegak lurus dalam memberikan kontribusi bagi daerah insentifnya akan dipertimbangkan, nilai dan besarnnya masih dirahasiakan,” tutup bupati Edi Damansyah disambut gembira.
Sumber : Kukar Paper
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin