“MI Tani Maju, Maju Segala-galanya”

Rasa bangga atas raihan Madrasah Ibtidaiyah (MI) DDI Tani Maju disampaikan Kepala Desa Batuah, Abd Rasyid saat menghadiri acara pelepasan siswa akhir, Kamis (22/6).
Rasyid menyebutkan, kemajuan yang begitu cepat terlihat di MI DDI Tani Maju. Mulai dari gedung sekolah yang semakin bagus, kaulitas anak didiknya yang luar biasa hingga partisipasi masyarakat ikut membantu sekolah juga luar biasa. “Sekolah swasta ini memang harus dibantu, kalau tidak ada bantuan sulit berkembang, “ katanya saat memberikan sambutan.
Pria yang menjabat Kades Batuah sejak 2019 lalu menambahkan, dirinya sudah banyak berkeliling sekolah-sekolah swasta. Namun ada yang yang berbeda di DDI Tani Maju, terutama urusan SPP yang digratiskan. “Sekolah swasta gratis itu baru luar biasa. Semoga MI DDI semakin maju dan terus melahirkan anak-anak yang soleh, solehah dan berkualitas,” ujarnya.
Mengakhiri sambutan, ayah 2 anak ini menyampaikan kepada anak-anak yang tamat agar tetap melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Saat ini, kata Rasyid anak-anak bisa melanjutkan ke MTs atau SMP.”Alhamdulillah tingkat SMP semuanya ada di Batuah. Silakan dipilih, Insya Allah semuanya terbaik,” imbuhnya (***)
SUMBER : ADMIN



Komentar baru terbit setelah disetujui Admin