Undang Peserta Dari Batuah dan Tani Harapan, Kades Minta Jadi Event Tahunan

29 Agustus 2023
Administrator
Dibaca 196 Kali
Undang Peserta Dari Batuah dan Tani Harapan, Kades Minta Jadi Event Tahunan

Dusun Karya Tani terus melakukan pembinaan bidang olahraga. Salah satunya dengan menggelar turnamen Bola Voli bertajuk “Karya Tani Cup” digeber Agustus hingga September 2023 mendatang.

Kepala Dusun Karya Tani mengatakan, selain warga Desa Batuah, panitia juga mengundang warga Desa Tani Harapan. Panitia memutuskan untuk mengundang Tani Harapan karena beberapa waktu lalu, juga pernah diundang ikut turnamen di desa yang merupakan pemekaran dari Desa Batuah.

“Kita ingin memperlebar silaturahim dan menambah pengalaman bagi pemain, supaya ke depan lebih siap untuk menghadapi turnamen yang lebih bergensi, seperti Pekan Olahraga Dusun (PORDUS),” Kata Musafir, usai pembukaan Karya Tani Cup, Senin (28/8) kemarin.

Safir menambahkan, jumlah peserta yang ikut sebanyak 16 tim. Sistem yang setengah kompetisi, sehingga semua tim akan saling beradu kekuatan. Tak hanya itu, event ini juga dipastikan akan menambah penghasilan warga, karena ada stan-stan UMKM yang akan menyediakan jajanan selama perhelatan Karya Tani Cup digeber. “Kami sangat berharap kegiatan ini memang akan mendatangkan keberkahan untuk warga. Bukan hanya para pemain, tapi warga sekitar juga menerima manfaat,” katanya.

Sementara itu, Kepala Desa Batuah Abd Rasyid mengatakan, apa yang dilakukan Kadus Karya Tani harus dijadikan event tahunan, sehingga rangkaian kegiatan di Desa Batuah tidak terputus. “Tinggal diatur bulan pelaksanaan saja, sehingga tidak bertabrakan dengan jadwal dusun lainnya,” timpalnya.

Selain akan menjadi event tahunan, Kades Batuah juga berharap para peserta bisa mengikuti pertandingan dan menjunjung tinggi sportivitas, sehingga akan lahir pemain-pemain berkualitas. Bahkan, kalau perlu ada pemain-pemain usia dini diikutkan, sehingga nantinya akan lahir pemain berkualitas di Desa Batuah. "Kami terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada Kepala Dusun dan Panitia Pelaksana yang sudah membantu pemerintah untuk menghadirkan kegiatan yang positif di warga," tandasnya. 

SUMBER : ADMIN