Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memberikan perhatian serius berkenaan dengan pembangunan, sarana dan prasarana rumah ibadah. Ini sejalan dengan komitmen Pemerintah Daerah (Pemda) dalam mewujudkan Program Kukar Idaman, yakni visi Mewujudkan Masyarakat Kutai Kartanegara yang Sejahtera dan Berbahagia.
Pemkab Kukar Beri Perhatian Khusus Sarana dan Prasarana Rumah Ibadah

Program kerja dalam dedikasi Kukar Idaman adalah program Kukar Berkah yang ditujukan untuk pengembangan dan peningkatan kualitas sarana dan prasarana pesantren di Kukar dengan alokasi anggaran Rp100 juta bagi satu pesantren.
Hal ini disampaikan Edi pada kunjungan silaturahminya dengan tokoh masyarakat dan jemaah Masjid Al-Hidayah di Desa Batuah, Kecamatan Loa Janan, Selasa (12/7/2022) kemarin. “Alhamdulillah, saya bisa bersilaturahmi dengan bapak ibu dan seluruh jemaah masjid Al-Hidayah, ini merupakan salah satu bagian dari penguatan lembaga keagamaan sesuai dengan program Kukar Idaman yang dijabarkan ke dalam 23 program dedikasi Kukar Idaman,” kata Edi.
Edi berkomitmen bakal menyikapi apa yang disampaikan oleh Takmir Masjid Al-Hidayah yakni perlu adanya sarana dan prasarana tambahan di masjid. Seperti rumah imam masjid dan pengembangan tilawati Quran. “Insya Allah akan kita bantu rumah imam masjid, saya minta Kabag Kesra setkab Kukar untuk dapat mencatat apa yang diinginkan warga jemaah masjid Al-Hidayah Batuah,” tuturnya.
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin