Rima Hartati Jadi Juri Senam di Perayaan HUT Desa Batuah

Anggota DPRD Kaltim, Rima Hartati, menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun ke-23 Desa Batuah, Kecamatan Loa Janan, Kabupaten Kutai Kartanegara, Minggu (13/11/2022).
Acara yang berlangsung meriah melakukan dua kegiatan, yaitu donor darah dan lomba senam antar dusun. Rima Hartati juga didapuk sebagai Juri dalam event tersebut.
Kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kaltim itu mengatakan, perayaan HUT Desa Batuah menjadi moment penting dalam silaturahmi antar warga. Menantu Mantan Gubernur Kaltim Awang Fharuek Ishak ini mengapresiasi upaya aparatur desa yang berupaya menjalin keharmonisan warganya. "Suasana komunikasi dan lingkup bertetangga antar warga dan pemerintah harus dijaga keharmonisannya," ungkap Rima.
Rima juga berpesan kepada warga untuk turut serta menjaga Kamtibmas dan tetap mengedepankan protokol kesehatan lantaran pandemic belum berakhir. "Jangan lengah, kita harus tetap waspada COVID-19,"
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin