MPP Kukar Hadirkan Layanan Percetakan KTP-el di Tempat

Pencetakan Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) di Kabupateb Kutai Kartanegara (Kukar) kini dapat dilakukan di Mal Pelayanan Publik (MPP). Melalui loket pelayanan administrasi dan kependudukan (Adminduk) MPP Kukar. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapi) Kukar hadirkan pelayanan yang lebih mudah dan dekat bagi masyarakat yang ingin mencetak KTP-el.
Kadisdukcapil Kukar, Muhammad Iryanto mengatakan loket pelayanan adminduk di MPP bisa cetak 135 keping KTP-el dalam sehari. Pada loket itu juga, Disdukcapil menghadirkan pengaktifan Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau Digital ID.
“Ini alat cetaknya secara bertahap juga kita tambah tapi saat ini masih belum lengkap,” terang Iryanto tidak lama ini.
Pencetakan KTP-el di MPP Kukar telah bergulir sejak bulan Mei. Setelah kebutuhan blanko KTP-el yang mulai terpenuhi dalam jumlah besar. Kini Pemkab Kukar mulai melakukan pengadaan blanko KTP-el melalui APBD Kukar. Anggaran sebesar Rp 2 Miliar telah dialokasikan untuj 200 ribu keping blanko dengan skema hibah ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Jumlah ini diperkirakan untuk melayani pencetakan KTP-el hingga 2024. Karena blankonya baru kita dapatkan dalam jumlah besar makanya bisa melakukan percetakan KTP agar tidak tertunda lagi,” sambungnya.
Hadirnya pelayanan adminduk di MPP Kukar dipastikan tidak menghentikan percetakan KTP-el juga tetap dibuka di Sekretariat Disdukcapil Kukar. Yang membuat berbeda adalah percetakan di MPP Kukar yang melayani percetakan secara individu sekaligus aktivasi IKD.
“Di MPP baru ada satu mesin, nanti di (APBD Kukar) perubahan ada menambah alat lagi. Mesin cetaknya tambah satu lagi, jadi dua unit. Jadi nanti banyak warga yang bisa dilayani, maksimal bisa dua kali lipat pencetakan,” pungkas Iryanto.
SUMBER : PROKAL.CO
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin