Pemerintah Desa Batuah Tuntaskan Program Air Bersih Pada 2024

Pelayanan dasar program air bersih menjadi prioritas pemerintah Desa Batuah, Kecamatan Loa Janan, Kukar. Pihaknya akan menuntaskan permasalahan air bersih pada 2024 ini di wilayahnya.
Kepala Desa Batuah Abdul Rasyid mengatakan, tahun ini (2024) menargetkan sebanyak 4000 keluarga yang akan menikmati program air bersih melalui Pamsimas. "Program air bersih ini kita tinggal melakukan pengembangan pipanisasi saluran ke rumah warga, karena pada 2021 lalu sudah dilkukan pembangunan WTP oleh Dinas Perkim Kukar," kata Abdul Rasyid pada Poskotakaltimnews, Kamis (23/5/2024).
Ia mengaku saat ini telah memiliki 7 titik WTP, maka dari itu pemerintah desa Batuah melakukan pengembangan pipanisasi ke rumah warga. Dan selama ini warga hanya menggunakan sumur yang disedot menggunakan pompa atau mesin.
Dengan adanya program tersebut, masyarakat sebagai penerima manfaatnya sangat senang, karena pelayanan dasar khususnya air sangat dibutuhkan untuk keperluan sehari hari. "Masyarakat sangat senang menyambut baik program air bersih dari pemerintah ini, air merupakan kebutuhan penting untuk keperluan sehati hari," ucapnya.
Menurutnya, dengan adanya program itu telah memberikan pelayanan yang baik dan layak kepada masyarakat. Pelayanan dasar air bersih menjadi komitmen penuntasan pemerintah desa Batuah. "Kami selalu lakukan koordinasi dengan pihak terkait, untuk pemenuhan pelayanan dasar air bersih," sebutnya.
Ia berharap, air bersih yang telah dinikmati masyarakat dapat menjamin kesehatan atau kelayakan di lingkungan sekitar.
SUMBER : POSKOTAKALTIMNEWS


Komentar baru terbit setelah disetujui Admin